HUMBAHAS, SUARAPERSADA.com – Guna meningkatkan produksi pertanian, pemerintah provinsi Sumatera Utara (Sumut) melalui dinas terkait melaksanakan proyek irigasi pompa air listrik tenaga surya (PLTS) di desa Purba Baringin, kecamatan Pakkat.
Liputan wartawan suarapersada.com Kamis (29 -8-2024) di desa Purba Baringin dilaksanakan peresmian sekaligus serah terima pompa air dari Pemprov Sumut kepada Pemkab Humbahas.
Peresmian di laksanakan di lokasi proyek dengan acara pengguntingan pita oleh Dr oloan P Nababan didampingi Kabid Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Suberdaya Mineral Sumut, Camat Pakkat, Kades Purba Baringin juga disaksikan masyarakat terutama kelompok P3A yang menerima langsung manfaat irigasi pompa air ini.
Untuk menuju lokasi peresmian Oloan P Nababaan dan rombongan harus rela ‘berbasah ria’ karena harus menyeberangi sungai Aek Si Rahar agar sampai lokasi PLTS.
Dalam sambutannya Oloan P Nababaan mengharapkan pompa air ini dapat mendorong program terintegrasi peningkatan produktivitas pertanian di Humbahas khususnya di desa Purba Baringin.
Lebih lanjut Oloan P Nababaan mengatakan bahwa sumber dana proyek pompa air dengan tenaga surya ini bersumber dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dengan pagu dana seikitar 1,5 M.
“Untuk itu supaya benar benar bermanfaat dan dimanfaatkan dengan sebaik mungkin guna meningkatkan pendapatan masyarakat di sektor pertanian,” kata Oloan P Nababan.
Ditempat yang sama, Kadis Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Pemprovsu Mulyadi Simatupang MSi menyampaikan agar pompa air dengan tenaga surya ini dapat bermanfaat bagi masyarakat petani sekali gus mengharapkan agar dijaga dan dirawat dengan baik.
Diakhir acara diadakan penandatanganan serah terima aset dari pemeritah provinsi satera utara dilakukan oleh bapak Mulyadi Simatupang MSi kepada pemerintah kabupaten Humbang Hasundutan di terima oleh bapak Dr Oloan P Nababaan disaksikan oleh Kejari Humbahas, camat Pakkat Ida Hayanti Marbun S Sos, kepala desa Purba Baringin Dedi B Purba, ketua dan kelompok P3A desa Purba Baringin serta tokoh masyarakat.
Pada kesempatan yang sama kepala desa Purba Baringin Dedi B Purba menyampaikan atas nama masyarakat mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada pemerintah provinsi Sumatera Utara atas perhatian dan bantuannya sehingga pompa air dengan tenega surya ini bisa hadir di desa Purba Baringin.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Humbahas atas dukungannya, juga meminta kepada kelompok P3A agar benar benar menggunakan dan merawatnya dengan baik agar bantuan yang di berikan tidak menjadi sia-sia,” ujar Dedi B Purba.
Hadir dalam kegiatan ini Kadis Perindusrian Perdagangan Energi dan sumber daya mineral Provsu Mulyadi Simatupang MSi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Martogi Purba MT, Kadis PUTR Renward Henry Marpaung ST, Kejari Humbahas, Camat Pakkat Ida Hayanti Marbun SSos, Kades Purba Baringin Dedi B Purba, Ketua kelompok P3A desa Purba Baringin W.R Simatupang.**(Jhn)