Managemen PT Pelindo I Cabang Dumai Bekali Magang Kejuruan SMKN I Dumai

1
299

DUMAI, SUARAPERSADA.com – Tim Managemen PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Cabang Dumai memberikan pembekalan magang kepada sejumlah Siswa-Siswi kelas 11 SMK Negeri I Dumai.

Pembekalan magang kejuruan bagi sejumlah siswa-siswi kelas 11 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Dumai oleh manajemen PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I Cabang Dumai, berlangsung, Selasa (3/12-2019).

Manager Umum PT Pelindo I Cabang Dumai, Farid Chairmawan, melalui humas, Syafei, mengatakan, bahwa pembekalan magang bagi siswa-siswi SMKN 1 Dumai tersebut dilakukan oleh Pelindo I Cabang Dumai melalui tim manajemen.

Tim yang memberikan pembekalan magang siswa-siswi itu menurut Syafei yang akrab disapa pak Yopi ini diwakilkan oleh Menejer Umum, Farid Chairmawan, Menejer Keuangan, Eko Siswoyo dan dua staff dari Divisi umum lainnya.

Dalam acara pembekalan magang kejuruan anak didik SMKN I Dumai itu jelas Yopi, kegiatan terlebih dahulu diawali dengan ramah tamah hingga perkenalan dan pemutaran Video Profil perusahaan (Pelindo I).

Selain pemutaran Video Profile perusahaan, kegiatan tersebut juga dilakukan pemaparan tentang perusahaan dan tentang kegiatan/aktivitas atau kegiatan operasional PT Pelindo I.

Sementara itu, tim manajemen Pelindo I Cabang Dumai juga memberikan kesempatan sesi tanya jawab kepada peserta siswa-siswi magang.

Dalam sesi tanya jawab tersebut kata Yopi, siswa-siswi magang begitu antusias melemparkan pertanyaan kepada tim Pelindo I bukti minat tinggi para siswa untuk mengenal lebih jauh tentang Pelindo I, imbuhnya.**(Tambunan)

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan