Disaksikan Pj Walikota, Bapenda Pekanbaru Sembelih 5 Ekor Hewan Kurban

0
41

PEKANBARU, SUARAPERSADA.com- Merayakan hari raya Idul Adha 1445 H, dengan disaksikan Pejabat (Pj) Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa,
Badan Pendapatan daerah  (Bapeda) kota Pekanbaru melakukan pemotongan hewan kurban sebanyak lima ekor, bertempat di halaman Kantor Bapenda  Pekanbaru Jalan Teratai Pekanbaru, Selasa (18/6/2024).

Kepala Bapenda Pekanbaru, Alek Kurniawan mengatakan pada tahun ini ada 34 ekor hewan kurban Pemko Pekanbaru, yang diserahkan ke beberapa OPD.
“Alhamdulillah, Bapenda Pekanbaru menerima lima ekor sapi yang penyembelihannya disaksikan langsung oleh PJ Walikota Pekanbaru,” kata Alek.

Alek Kurniawan mengatakan,  kegiatan penyembelihan hewan kurban ini merupakan bentuk nyata sikap kepedulian dan solidaritas Pemko Pekanbaru terhadap sesama, sebut Alek Kurniawan.

Daging hewan kurban tersebut akan dibagikan kepada Tenaga Harian Lepas (THL) dilingkungan Bapenda Pekanbaru, juga kepada  masyarakat kurang mampu yang berada di sekitar Kantor. “Mudah-mudahan dapat menjadi ladang pahala bagi yang berkurban dan panitia yang telah membantu pelaksanaan pemotongan dan pembagian daging kurban,” harapnya.

Ia menambahkan, ibadah kurban merupakan bentuk rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT, serta merupakan bentuk ketakwaan dengan menyisihkan sebagian harta kepada orang yang membutuhkan, ucapnya.(jsR).

Tinggalkan Balasan